Buku tahunan sekolah seolah menjadi rangkuman masa-masa sekolah yang patut untuk dikenang. Saat melihatnya lagi suatu hari nanti, kita bisa bernostalgia tentang peristiwa yang terjadi saat sekolah, teman-teman dan sebagainya.
Agar buku tahunan bisa awet dan tahan lama, gunakan jasa dari percetakan di Bandung yang selalu menomor satukan kualitas. Berikut ini adalah beberapa tips untuk membuat buku tahunan yang unik dan juga berkesan. Yuk langsung disimak!
Menentukan Judul dan Sub Judul Buku Tahunan
Langkah pertama yang harus dilakukan adalah menentukan judul dan sub judul buku tahunan. Diskusikan konsep buku tahunan bersama panitia dan perwakilan kelas untuk memperoleh kesepakatan.
Konsep ini juga termasuk menentukan judul dan sub judul masing-masing kelas. Tujuannya untuk menghasilkan buku tahunan yang lebih dinamis. Selain itu, kita juga jadi lebih mudah memersiapkan dress code dan lokasi pemotretan.
Persiapkan Porsi Halaman untuk Kelas
Saat berdiskusi dengan panitia dan dan perwakilan kelas, jangan lupa bicarakan soal porsi halaman untuk setiap kelas. Sesuaikan dengan jumlah siswa dalam satu kelas, sehingga hasilnya bisa adil dan lebih mudah dalam penyusunan konten.
Pertimbangkan pula halaman untuk foto perseorangan, grup dan foto-foto lainnya. Pastikan bahwa jumlah halaman yang telah disepakati tidak terlalu banyak.
Konten dalam buku tahunan sekolah juga perlu diperhatikan. Penyusunan konten haruslah bersifat informatif dan menghibur untuk membuat pembaca bisa mengenang masa-masa sekolah.
Membuat Timeline Pengerjaan
Pengerjaan buku tahunan sekolah umumnya bisa memakan waktu 5 sampai 6 bulan. Sebab, tidak proses pemotretan dan menghimpun materi konten, ada juga proses editing dan percetakan yang menghabiskan waktu lebih banyak.
Untuk itulah, timeline pengerjaan harus dibuat dengan pertimbangan yang matang, mengingat waktu pembuatan yang lama.
Proses Editing dan Percetakan
Tahapan akhir dalam pembuatan buku tahunan sekolah ialah proses editing dan percetakan. Bisa dibilang, tahapan ini cukup krusial karena menjadi penentu sukses atau tidaknya buku panitia yang telah panita susun.
Oleh sebab itu, pilihlah vendor yang tepat dan terpercaya seperti Cetak Buku Online. Jasa percetakan Bandung ini selalu mengedepankan kualitas dengan menggunakan mesin-mesin berteknologi percetakan modern. Hasil yang baik ditunjang dengan proses pengerjaan yang relatif cepat.
Selain itu, harganya juga bersaing untuk menjaga loyalitas konsumen. Jadi, buku tahunan sekolah akan terlihat menarik dengan desain yang unik dan hasil cetak terbaik. Kunjungi laman cetakbukuonline.id untuk mengetahui informasi lebih lanjut. Semoga bermanfaat!