Di era serba digital seperti ini mendorong mahasiswa harus memiliki banyak keterampilan di bidang teknologi informasi. Dengan bekal kemampuan yang cukup mumpuni dalam bidang tersebut sejak di bangku kuliah, mahasiswa akan mempunyai kesempatan lebih besar untuk mendapatkan pekerjaan.

Salah satu skill yang penting dan perlu mahasiswa asah mulai sejak dini adalah keterampilan membuat video explainer. Video ini merupakan video yang memiliki tujuan untuk menceritakan konten presentasi dengan tampilan yang menarik.

Terdapat banyak aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk membuat video explainer. Mulai dari aplikasi yang sederhana hingga sangat detail. Nah, berikut ini beberapa manfaat skill membuat video explainer yang perlu kamu ketahui. Simak sampai selesai, ya.

Presentasi dengan Cara yang Unik

Hampir semua pekerjaan bersentuhan dengan presentasi. Mulai dari dosen, guru, pengusaha, dokter, sampai pegawai pemerintahan pun akan membutuhkan media presentasi yang baik. Prinsip presentasi yang harus kamu terapkan adalah menarik dan ringkas.

Presentasi dengan cara memindahkan slide satu per satu itu memang terlalu biasa. Mungkin, hal ini juga terasa menjenuhkan. Video explainer dapat menjadi pilihan yang tepat untuk mengganti media presentasi lama.

Bermanfaat Ketika Sudah Bekerja

Mempelajari pembuatan video explainer ketika masih di bangku kuliah memang tidak akan rugi. Keterampilan seperti ini bisa kamu gunakan saat menjadi guru, instruktur, maupun pekerjaan lainnya.

Kamu dapat memproduksi media pembelajaran yang menarik dan mampu menggugah semangat belajar siswa. Kamu juga bisa membuat game yang memuat materi belajar, lho.

Selain itu, ada peluang untukmu untuk membuat konten kreatif yang bisa kamu susun sendiri untuk kegiatan pelatihan.

Menjadi Media yang Baru

Ketika era digital semakin berkembang, media iklan pun menjadi lebih kreatif. Di samping itu, karakter sasaran pasar pun mulai berubah sesuai dengan pergerakan zaman. Konsumen lebih banyak menghabiskan kesehariannya bersama dengan gawainya.

Makanya, kamu butuh konten yang menarik dan menghibur sekaligus menjawab kebutuhan mereka. Jika kamu bisa mewujudkannya, bisnismu kelak akan tumbuh pesat.

Video explainer dapat kamu jadikan pilihan menjadi sarana iklan dengan nuansa yang segar dan memikat penonton lebih banyak. Jadi, tak ada ruginya jika kamu sekarang mengasah keterampilanmu di bidang video ini.

Penasaran dengan video marketing seperti apa yang mampu meningkatkan angka penjualan? Yuk, cari tahu selengkapnya hanya di videos.id. Semoga bermanfaat!

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *