ASUS sudah memberikan pengumuman bahwa perusahaannya meluncurkan ExpertBook B5 dengan desain ultra-portable. Laptop yang menggunakan layar berteknologi ASUS OLED ini hadir sebagai laptop bisnis terbaik.
ExpertBook B5 memiliki dua seri yakni clamshell (B5302CEA) dengan layar yang bisa terbuka sampai 180 derajat dan convertible (B5302FEA) yang layarnya bisa berputar hingga 360 derajat.
Layarnya sendiri memiliki ukuran 13,3 inci dengan resolusi Full HD dalam aspek rasio 16:10 dan mempunyai screen to body ration hingga 92%. Teknologi ASUS OLED yang ada membuat layar pada ASUS ExpertBook B5 memiliki color gamut 100% DCI-P3.
Tidak hanya layarnya yang sudah mendapat beragam sertifikasi, namun ASUS ExpertBook B5 series ini juga punya banyak keunggulan. Simak pembahasannya berikut ini, ya!
Review ASUS ExpertBook B5 Series
Asus ExpertBook B5 sudah memakai tenaga prosesor 11th Gen Intel Core dengan memori DDR4 3200Mhz. Kapasitas laptop ini mencapai 48GB dengan PCle SSD berkapasitas 2TB yang bisa terkonfigurasi secara RAID untuk peforma lebih baik.
Laptop yang satu ini sudah tervalidiasi sebagai laptop Intel Evo Platform. Oleh sebab itu, sudah bisa kita pastikan bahwa performanya bisa sangat optimal meskipun tidak terhubung dengan sumber listrik, daya tahan baterai cukup panjang, dan responsif untuk aktivitas bisnis.
Adanya kombinasi hardware modern yang efisien membuat masa pakai laptop ini mencapai 14 jam dalam sekali pengisian daya. Proses pengiisan daya melalui port USB Type-C Thunderbolt 4 yang mendukung teknologi USB power delivery dengan adapter yang ringkas dan bisa kita isi dengan powerbank.
Beragam fitur terbaik sudah terpasang secara khusus dalam ASUS ExpertBook B5, salah satunya adalah fitur two-way Al noise-cancelling. Fitur ini membantu mengenali dan mengeleminasi suara bising saat penggunanya sedang conference call.
Tidak hanya itu, juga terdapat ASUS NumberPAd 2.0 yang memungkinkan laptop berukuran kecil sehingga touchpad berubah menjadi numpad. Dukungan konektivitas pada laptop series ini termasuk lengkap. ASUS ExpertBook B5 menggunakan protokol WiFi generasi terbaru yang membantu transfer data dengan sangat cepat dan stabil.
Nah, itulah review mengenai produk ASUS ExpertBook B5. Apabila ingin mengetahui lebih lanjut informasinya, silakan kunjungi wahyuddinrosi.com.
Selain membahas mengenai ASUS ExpertBook, blog tersebut akan menyajikan informasi seputar doran gadget distributor garmin. Tunggu apa lagi? Segera kunjungi dan dapatkan informasinya. Semoga bermanfaat!